Baru Menjabat, Letkol Inf Dharmawan Dandim 0913/PPU Kunjungi Lokasi IKN

Pinterest LinkedIn Tumblr +

RadarOnline.id, PENAJAM – Jabatan Komandan Kodim 0913/PPU secara resmi di Jabat oleh Letkol Inf Dharmawan Setyo Nugroho.SIP menggantikan Letkol Inf Mahmud pada 4 Agustus 2020 di lantik oleh Danrem 091/ASN Danrem 091/ASN Brigjen TNI Cahyo Suryo Putro, S.I.P, M.S.i, gebrakan pertama sebagai Dandim 0913/PPU adalah dengan mengunjungi lokasi Ibu Kota Negara Republik Indonesia (IKN) di Kecamatan Sepaku Kabupaten Penjam Paser Utara (PPU) Kaltim, Sabtu (8/8).

Letkol Inf Dharmawan Setyo Nugroho.SIP selaku Dandim 0913 yang baru mengatakan, “Saya sebagai Pejabat baru di Kodim 0913/PPU yang berada di wilayah Teritorial Kabupaten Penajam Paser Utara yang mana telah kita ketahui besama Kabupaten ini di persiapkan untuk menjadi lokasi calon Ibu Kota Negara (IKN) RI yang baru, untuk itu saya harus mengetahui di mana titik-titik nantinya yang akan di jadikan pusat untuk pembangunan pemerintah maupun penyangganya,” ujarnya.

“Kita cukup berbangga hati karena Kabupaten yang notabene baru berusia 18 Tahun ini sudah di percaya oleh pemerintah pusat untuk di jadikan Ibu Kota Negara maka dari itu mari kita siapkan SDM, infrastruktur, budaya dan pariwisata sebagai penunjang Ibu Kota Negara nantinya dan diperlukan persiapan yang matang dari jauh-jauh hari supaya apa yang menjadi kekurangan PPU bisa tertutupi, kami Aparat TNI siap membantu kapan saja di perlukan guna mendukung program dari pemerintah pusat,”tegas Letkol Inf Dharmawan Akmil 2001.

Lanjutnya, setidaknya 80 persen wilayah calon IKN merupakan wilayah PPU dan harus di-upgrade, karena ini akan menjadi zona IKN, baik itu zona pangannya, wisata, pendidikan, budaya dan lain sebagainya,’tuturnya.

RED

Share.

About Author

Leave A Reply