Sinergisitas Bersih Ciliwung, Affifah Alia Terjun Langsung

Pinterest LinkedIn Tumblr +

RadarOnline.id, KOTA DEPOK — Lembaga Batrana (Badan Tanggap Darurat Bencana) Pemuda Pancasila Kota Depok, KCP Komunitas Ciliwung Panus dan Nasapala, Minggu (19/07/2020), melakukan kegiatan bersama di sungai Ciliwung Depok, Jawa Barat.

“Jadi, kami datang atas undangan (KCP) Komunitas Ciliwung Panus yang di Ketuai oleh Ferdy Jonathans atau akrab dipanggil Uncle Joe. Bahkan, dalam kegiatan tersebut bertujuan untuk sinergisitas bersih sungai Ciliwung, dan silahturahmi serta berdiskusi. Untuk itu, kami sangat mengapresiasi dengan giat bersama ini,” ucap Ketua Lembaga Batrana (Badan Tanggap Darurat Bencana) Pemuda Pancasila Kota Depok, Dave Latumeten.

Menurutnya, bahwa kegiatan bersih Ciliwung dan silahturahmi yang dilakukan oleh Lembaga Batrana PP Kota Depok, Komunitas Ciliwung Panus dan Nasapala ini dimulai pada pukul 10:00 WIB.

“Jadi, dengan kegiatan dilakukan di base ops. KCP di bawah jembatan panus baru Kel. Depok Kec. Pancoran Mas Kota Depok. Bahkan dengan tetap mengikuti standard protokol kesehatan,” tutur Dave Latumeten.

Ketua Batrana PP Kota Depok menambahkan, bahwa selama proses kegiatan yang positif ini berlangsung, hadir pula Ibu Hj. Afifah Alia, ST seorang tokoh di Kota Depok (Ketua PC. Bamusi Kota Depok), yang selalu aktif dalam kegiatan sosial dan memberikan perhatian pada lingkungan. Selain itu, dia terjun langsung ke bawah sungai Ciliwung bersama para penggiat lingkungan diapresiasi oleh seluruh peserta aksi yang hadir.

“Artinya, dengan keperdulian banyak pihak dari tokoh-tokoh dikota ini pada kondisi sungai Ciliwung sangatlah penting kami ucapkan terima kasih yang besar dan salut untuk Ibu Hj. Affifah Alia, ST dan KCP dalam hal ini,” ucap Dave Latumeten.

Sementara itu, Koordinator pelaksana Batrana (Badan Tanggap Darurat Bencana) Pemuda Pancasila Kota Depok, Ricky didampingi Arisandi menyampaikan, bahwa dengan ada kegiatan bersama kepedulian pada lingkungan dan pencegahan bencana ini, dinilai adalah hal yang sangat positif.

“Jadi, kami berharap sinergisitas antara Batrana Pemuda Pancasila Kota Depok, dengan berbagai komunitas yang perduli pada lingkungan akan terus berjalan secara continue. Terutama program-program yang sangat penting guna pencegahan bencana secara dini,” ucapnya.

MAULANA SAID

Share.

About Author

Leave A Reply